Top5
Jasa Review

5 Tanda dan Gejala Mata Berkedut

Mata-Berkedut
5 Tanda dan Gejala Mata Berkedut~Pernah beberapa saat saya mengalami mata berkedut-kedut, dan ketika itu saya tanya kepada teman saya, dia mengatakan kalau mata berkedut mempunyai makna dan tanda. Namun saya tidak langsung percaya, karena saya berpendapat bahwa mata saya berkedut karena ada yang salah pada jaringan saraf otot mata saya.

Sekali lagi saya katakan bahwa mata berkedut tidak bermakna apa-apa (mitos), namun sebagai tanda bahwa tubuh kita sedang mengalami gangguan ringan. (Dr. Karen Wolfe, penulis buku ‘Create The Body Your Soul Desires’). Kedutan atau istilah medisnya Blepharospasm (Beb) adalah kontraksi otot tak terkontrol yang menyebabkan kontraksi sekitar mata. Jika Anda terus-menerus mengalami mata kedutan tanpa henti, bisa jadi merupakan gejala gangguan saraf. Tapi, bila hanya sesekali mengalaminya, mata kedutan secara medis bisa berarti Anda sedang stres, kurang tidur, atau terlalu lama melihat di tempat yang sama dalam waktu lama (misalnya, terlalu lama melihat layar komputer).

Para ahli kesehatan sepakat, 99% kedutan pada mata disebabkan karena tubuh didera stres dan kelelahan. Tidak ada cara lain yang bisa anda lakukan untuk menghentikan kedutan pada mata ini selain membiarkan tubuh dan mata Anda untuk beristirahat. Sebelum masalah ini semakin parah, ada baiknya Anda mulai mengurangi tingkat stres, kurangi asupan kopi, dan cobalah untuk tidur minimal 7 jam sehari. Menurut beberapa sumber, setidaknya ada 5 tanda yang menyebabkan mata berkedut, adapun tanda tersebut akan saya paparkan dibawah ini. Berikut 5 Tanda dan Gejala Mata Berkedut Versi Top5.

1. Mata lelah
Mata Anda mungkin bekerja terlalu keras yang memicu kelopak mata bergerak-gerak. Mata yang tegang karena terus menatap komputer salah satunya menjadi penyebab yang sangat umum dari gangguan mata.

2. Mata kering
Lebih dari separuh penduduk tua mengalami mata kering akibat proses penuaan. Mata kering juga sangat umum bagi orang-orang yang menggunakan komputer, mengonsumsi obat-obatan tertentu seperti antihistamin, antidepresan, memakai lensa kontak dan mengonsumsi kafein atau alkohol. Lelah dan stres juga bisa memicu mata kering.

3. Kelelahan
Kurang tidur yang dialami entah karena stres atau alasan lain dapat memicu kejang kelopak mata. Segera bayar kekurangan tidur Anda dapat membantu mengurangi kedutan.

4. Stres
Mata berkedut dapat menjadi salah satu tanda stres karena mata menjadi begitu tegang. Mengurangi penyebab stres dapat membantu membuat mata berhenti bergerak-gerak.

5. Ketidakseimbangan Nutrisi
Beberapa laporan menunjukkan kekurangan zat gizi tertentu seperti magnesium dapat memicu kejang kelopak mata. Jika Anda mencurigai kekurangan gizi telah mempengaruhi kesehatan sebaiknya minta pendapat ahli gizi.
Advertisement AOS

Makalah Lainnya:

Mau Artikel Gratis! Silahkan Tulis Email Anda.
Print PDF
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »
Copyright © 2012 Top5 - All Rights Reserved